Promo Mandiri e-cash : Diskon 50% Nonton di Bioskop XXI Sepanjang Tahun

Promo XXI

Satu lagi promo dari Bank Mandiri dengan produk Mandiri e-cash nya. Promo yang satu ini bener-bener maknyus untuk film-ers / moviers yang suka nonton di bioskop. Kini kita bisa nonton di bioskop cinema XXI dengan hanya setengah harga alias diskon 50%. Bener-bener setengah harga.. Lumayan kann?

Nah biasanya kalau promo seperti ini banyak banget syarat dan ketentuannya. Harus ini, harus itu, bisa diskon kalo ini, kalo itu. Tapi promo yang satu ini ngga, bener-bener diskon 50% hanya dengan menggunakan metode pembayaran e-cash!

Apa itu Mandiri e-cash? Untuk yang belum tahu apa itu Mandiri e-cash, selengkapnya bisa dibaca disini.

Intinya Mandiri e-cash adalah uang elektronik (emoney) yang ada di smartphone kita yang bisa kita gunakan tanpa harus memiliki rekening di bank Mandiri, kalau istilah jaman sekarangnya itu rekening ponsel. Jadi kita memiliki satu rekening tanpa buku yang nomor rekeningnya adalah nomor ponsel kita.

Nah apa perbedaannya dengan Mandiri e-money, padahal sama-sama uang elektronik? Perbedaannya adalah kalau e-money uang elektronik kita ada di dalam sebuah kartu dan metode pembayarannya harus secara langsung atau biasa kita sebut Tapping. Baca postingan saya mengenai e-money disini. Sedangkan Mandiri e-cash dalam melakukan pembayaran suatu transaksi bisa dilakukan secara langsung maupun tidak, seperti tarik tunai di ATM Mandiri, transaksi online dan kirim-kirim uang antar rekening e-cash.

Sebenernya produk uang elektronik uda banyak. Sebut saja XL Tunai salah satu produk uang elektronik dari XL. Kemudian T-Cash yang punyanya Telkomsel, dan satu lagi Dompetku, salah satu produk dari Indosat. Ketiga produk ini sama-sama merupakan uang elektronik dimana kita bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan pulsa.

Untuk promo XXI ini apa aja syaratnya?

  • Pembayaran harus menggunakan Mandiri e-cash.
  • Promo hanya berlaku Senin-Kamis, mulai 3 November 2014 – 3 November 2015.
    UPDATE : Promo berakhir tanggal 14 Mei 2015. Maju 6 bulan dari jadwal promo yang seharusnya. 
  • Maksimal 1 transaksi per hari dan
  • Maksimal 2 tiket per transaksi dan
  • Maksimal pembelian setelah diskon Rp.50.000,- per hari
  • Hanya berlaku di XXI Cinema yang telah ditentukan. Listnya ada disini.

Bagaimana caranya? 

Saya sudah mencoba dan membuktikan promo ini. Ternyata cukup simpel dan gak bikin ribet. Nah sebenernya ketika kita melakukan pembayaran menggunakan Mandiri e-cash, kunci pembayaran ada di kode OTP yang dikirimkan melalui SMS. Kode ini yang akan kita berikan ke toko / merchant dalam hal ini mba-mba XXI (ga ada kan yang jadi penjual tiket di XXI itu mas-mas?) 😀

Kalau aplikasi Mandiri e-cash belum ada di smartphone, install dari Playstore. Setelah diinstall masukkan nomor ponsel dan PIN, dan dalam sekejap rekening ponsel kita sudah aktif. Isi saldo e-cash, bisa dari Internet Banking, ATM Mandiri ataupun ATM lainnya. Cara untuk melakukan pembelian di merchant adalah sebagai berikut :

  1. Buka aplikasi Mandiri e-cash. Masukkan PIN ecash001
  2. Di halaman utama pastikan saldo sudah mencukupi untuk melakukan transaksi. Klik menu kiri pojok atas, pilih Bayar Toko ecash003
  3. Tentukan nominal yang akan kita bayarkan. Pilih jumlah lainnya dan masukkan nominal yang diinginkan. Saya ingin membeli 2 tiket, totalnya 25000. ecash005
  4. Masukkan PIN untuk konfirmasi pembayaran ecash006
  5. Tidak lama setelah konfirmasi PIN, kita akan menerima kode OTP melalui SMS. Kode OTP ini yang kita sebutkan ke merchant untuk diinput di mesin EDC. Kode OTP ini hanya berlaku 15 menit. Diatas 15 menit kode ini hangus dan harus melakukan langkah diatas lagi ecash007
  6. Sesaat setelah transaksi berhasil di mesin EDC oleh merchant kita akan mendapatkan notifikasi SMS bahwa transaksi berhasil ecash008
  7. Cek di aplikasi Mandiri e-cash maka akan ada struk pembayaran secara elektronik. ecash009

Update : Cara Bayar Mandiri e-Cash menggunakan USSD menu jika kondisi mobile data sedang tidak bagus

Melakukan pembayara melalui ecash disamping menggunakan aplikasi ternyata lebih simple menggunakan metode USSD seperti kita mengecek pulsa. Kekurangannya adalah setiap aktifitas ecash yang berhasil ada biaya pulsa yang dipotong sekitar beberapa ratus rupiah (murah kok).

Caranya *141*6# dan pencet tombol Call. (menu *141*6# adalah menu USSD umum semua operator untuk transaksi sms banking Bank Mandiri. Kalau mau lihat list bank lain, cukup ketik *141# saja).

Kemudian pilih e-Cash > Bayar > Toko > [Masukkan nominal] > Masukkan PIN > OK

Jika berhasil dalam beberapa saat akan terkirim sms yang berisi kode OTP untuk pembayaran. Selain itu dalam menu USSD kita juga bisa melakukan layanan SMS banking mandiri seperti biasa terlebih untuk fitur ecashnya seperti halnya di aplikasi.

Tips

Sebaiknya sebelum ngantri ke counter XXI, kita sudah menyiapkan kode OTP terlebih dahulu. Kalkulasi nominal pembelian kita dan lakukan proses diatas. Karena berdasarkan pengalaman, terkadang kode OTP dikirimkan melalui SMS setelah 1-2 menit setelah kita melakukan konfirmasi di aplikasi. Tentunya kalau lagi di counter terus nunggu ga asik kan? Jadi ketika pembayaran kita tinggal kasih kode OTP ke mba-mbanya.

Untuk memasarkan suatu produk agar produk tersebut dapat dipakai oleh orang banyak dan berhasil, investasi yang dikeluarkan memang tidak sedikit. Berbagai macam cara pemasaran harus dilakukan, salah satunya dengan promo-promo. Bayangkan berapa investasi yang digelontorkan Mandiri dengan promo nonton XXI ini selama satu tahun?

Mandiri e-cash ini diharapkan bisa menjadi gaya hidup / lifestyle alat pembayaran di masa depan. Karena ke depan uang elektronik akan menjadi alat pembayaran yang utama menyampingkan uang cash.

*Oiya, penulis bukan sales, marketing, karyawan, apalagi Direksi dari Bank Mandiri. Tidak pula dibayar untuk menulis tulisan ini. 

52 thoughts on “Promo Mandiri e-cash : Diskon 50% Nonton di Bioskop XXI Sepanjang Tahun

  1. firman

    Mo nanya dong, kalo harga tiket 35rb trus 2 tiket jadi 70rb, nah nominal yg diketikan dihp 70rb kan???? Trus saldo yg terpotong 70rb atau 35rb? Thanks

  2. wahyu

    Waaah..dr minggu lalu udh baca promo ini. Tp jd lebih paham setelah baca cerita di atas. Thx udh share ya..infonya sangat berguna!
    #enjoyXXI

    1. Refer to webpage mandiri Gampang Dapat | mandiri e-cash khusus BB Bold 9900 & BB OS 10 saja sepertinya yang suppport utk mandiri ecash. Cara lain mungkin pake emulator android / iphone di PC? 

  3. Micha

    Bro kalo itu maks 4x kan per transaksi, kalo saya saat itu jg beli lg film lain 4 lagi kan boleh gak, kan ada 4 film biasanya, saya beli buat teman saya beda film jadi 4×4 jadi 16 tiket bisa kan asal film nya beda satu film maks 4 perhari gitu atau gmna?

      1. Saya belom pernah coba untuk case seperti ini. Menurut syarat dan ketentuannya, dalam 1x transaksi cuma bisa maksimal pembelian 4 tiket. Kalau mau beli 4 tiket lain di film lain saya rasa perlu ngantri lagi (begitu seterusnya sampai film ke-4), karena untuk beli 4 tiket selanjutnya kita perlu generate kode OTP lagi, yang notabennya harus kita generate dari apps e-cash lagi (karena kode OTP e-cash tidak bisa paralel). Beruntung kalau koneksi bagus di dalam XXI, karena bisa mengganggu customer lain yang membeli tiket. Dicoba aja bro, harusnya bisa. Asalkan kuat ngantrinya aja 😀 (semenjak promo e-cash ini XXI di weekday penuhnya luar biasa)

        Kalo menurut ane, promo ini dibikin Mandiri untuk meng-encourage masyarakat menggunakan e-cash sebagai alat pembayaran. Asal tidak dijadikan peluang oleh orang lain sebagai alat bisnis lagi, saya rasa sah-sah saja.

    1. Jika 15 menit kode OTP tidak digunakan, yang expired hanya kode OTPnya saja. Saldo akan tetap. Kita harus generate kode OTP lagi untuk melakukan pembayaran. Saldo hanya akan berkurang ketika sudah berhasil transaksi di merchant.

  4. Syahri Rahmadani

    kalo di mandiri e cash ada saldo minimumnya ngga sih sprti rekening biasanya? misal mandiri sendiri saldo minimumnya 100rb

  5. antony

    maaf mas agak sedikit bingung.. ini saya baru melakukan pendaftaran mandiri e-cash. andaikan saya mau beli 2 tiket. dengan total tiket seharga 100rb. jadi waktu melakukan bayar toko di mandiri ecash nya itu diketik harga 50rb apa 100rb ya? dan setelah medapat kode OTP itu ditunjukan langsung ke bagian pembelian tiket 21? makasi sebelum dan sesudah mas

    1. Betul. kalo total harga tiket 100ribu, berarti yang diinput di aplikasi mandiri ecashnya 50%nya = 50ribu. nanti kode OTP yang 50ribu itu yang ditunjukkan ke bagian pembelian 21nya.

    1. di beberapa mesin ATM Mandiri, sebelom kita memasukkan kartu, sekarang ada pilihan kalau kita ingin menggunakan pilihan ecash. Caranya sama seperti membeli jika ingin membeli tiket 21. Pilih menu tarik tunai atm di ecash dan masukkan kode OTP di mesin ATM, tanpa memasukkan kartu. Nanti uangnya akan keluar.
      Selengkapnya bisa dilihat disini

      1. andrew

        Bagaimana caranya upgrade layanan mandiri e-cash tanpa harus membuka rekening tabungan di bank mandiri dan tanpa memiliki kartu debit atau kartu atm bank mandiri ?

  6. mitra

    Mw nanya. Seminggu yg lalu aku uda coba pake dan berhasil. Tpi pas ini hari mw coba kok aku ga dapat sms otp nya ya?? Mohon bantuannya..

  7. Nurfika

    mau nanya nih. tadi kan nomor rekening e-cash sama dengan nomor ponsel waktu pendaftaran. kalo misal saat itu nomer yg digunakan bukan nomor yg sama dengan nomor ponsel e-cash apakah e-cash tsb masih bisa digunakan? terimakasih

  8. dhanny

    Mau nanya nih….misalkan kita d rumah….tapi tmen kita lagi ngantri tuk beli tiket ….nah kita titip aja no OTP nya tuk beli tiket nonton nya…

    Gmna mas??

  9. Rea

    Caranya gimana ya? Kok aku udah download mandiri e cash tapi kan ada muncul (mulai) nah itu kita kirim sms kan? Sambil nunggu verifikasi tapi udah aku coba berapa kali hasilnya gagal terus 😦 caranya gimana biar bisa login

    1. nomor hp yang digunakan untuk aplikasi mandiri e-cash apakah sim cardnya digunakan di hp tersebut mba? Kalau iya, mungkin ada maintenance sistem. bisa dicoba lagi di kemudian hari

  10. Maulani

    Mas kalo misalnya beli tiketnya pagi, terus nontonny siang. Kan otp nya harus dituker 15 menit sebelum kan. Jadinya gabisa dong?

  11. Andy

    Bang, saya bingung dengan syarat dan ketentuan yang berbeda2.
    Di website ini dikatakan : ” Pembelian tiket maksimal 4 tiket per transaksi”.
    Sedangkan di website mandiri e-cash dituliskan :
    “Pembelian tiket per nomor ecash adalah :
    Maksimal 1 transaksi per hari dan
    Maksimal 2 tiket per transaksi dan
    Maksimal pembelian setelah diskon Rp.50.000,- per hari”
    Jadi kalau saya mau beli 4 tiket dgn @ 40.000, bayarnya stlh diskon jadi 80.000
    Apakah bisa? terima kasih

    1. Ketika tulisan ini dibuat, syarat dan ketentuan masih seperti yang dituliskan di blog saya ini. Barusan saya cek ke web mandiri ternyata sudah berubah. Karena kebijakan promo dapat berubah tanpa pemberitahuan.

      Yang paling benar adalah yang di web mandiri. Trims updatenya, akan saya update di tulisan ini.

      Untuk jawaban pertanyaannya, jawabannya dalah tidak bisa. Karena maksimal pembelian setelah diskon adalah 50.000.

      1. benny

        Betul mas. Periode juga sudah berubah berakhir 14 mei 2015. Mungkin biaya promosinya kegedean ya hehehe. Padahal belum nyobain. Tapi ulasannya membantu sekali. Terimakasih.

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.